Roh Kudus Akan Selalu Menuntun Gereja

EMBUN ROHANI PAGI DARI KAMPUNG WATLAAR, KEI BESAR
Selasa, 27 Mei 2025
Hari Biasa Pekan VI Paskah
Injil: Yoh. 16 : 5 – 11

“Kekuatan terbesar kekristenan adalah fakta bahwa Yesus bangkit, lalu naik ke surga. Ia mengutus Roh Kudus untuk menuntun dan menemani Gereja sampai akhir zaman.”

Janji untuk mengurus Roh Kudus terucap dari mulut Yesus sendiri:“Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.” ( ayat 7 )

Karena itu,

  • Tetap percaya akan janji Yesus bahwa Ia akan menyertai Gereja sampai akhir zaman dan alam maut tidak akan menguasainya;
  • ⁠Karya penyelenggaraan Roh Kudus nyata setiap zaman di mana Gereja tetap berdiri teguh di tengah ancaman zaman;
  • ⁠Roh Kudus tetap menghidupi Gereja Kristus sehingga menjadi bukti terpenuhinya janji Yesus.

Memang Roh Kudus tak terlihat mata tapi daya dan kuasanya nyata dalam hidup kita.

Selamat beraktivitas untuk para sahabat.

Salam, doa dan berkatku ( + ) untuk semua. ( Dari: Mgr. Inno Ngutra : Minnong – Duc in Altum )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *